DPD PAN Kabupaten Serdang Bedagai Menolak Keputusan DPP PAN

Kab.Sergai|Citranewsindonesia-Pengurus Dewan Pimpinan Daerah ( DPD ) Partai Amanat Nasionsl ( PAN ) Serdang Bedagai (Sergai), menolak keputusan Dewan Pimpinan Pusat ( DPP) PAN yang telah merekomendasikan melalui Formulir B 1KWK, dalam memberikan dukungan untuk mengusung pasangan Ir.H.Soekirman dan T.Rian Novandi sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sergai periode 2021-2024.

Penolakan tersebut disampaikan melalui rapat Pengurus Harian DPD PAN Sergai dan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PAN yang dihadiri 13 DPC PAN dari 17 DPC PAN keseluruhan, Sabtu ,( 29/08/2020), di Kantor PAN Sergai, Jalan Negara di Desa Firdaus Sei Rampah.

BACA JUGA :   Pengurus BUMDes Emas Laut Tador Sudah DiPanggil Dinas PMD Sergai

Menurut Ketua DPD PAN Sergai, Drs. Sayuti Nur,MPd, bahwa penolakan DPD PAN Sergai, terhadap Ir.H.Soekirman dan T.Rian Novandi sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sergai, karena tidak berdasarkan Mekanisme Partai PAN.

“Paslon Ir.H.Soekirman dan T.Rian Novandi , tidak pernah mengikuti proses pendaftaran melalui Tim Penjaringan Bakal Calon di DPD PAN Sergai, dan secara tegas kami menolak keputusan DPP PAN tersebut”, ungkap Drs.Sayuti Nur kepada wartawan usai rapat.

BACA JUGA :   Peringati Hari Keluarga Nasional, Pemkab Sergai Dukung Program Berantas Stunting

Sayuti Nur juga mengatakan, mana kala DPP PAN tidak mendengarkan aspirasi kami, maka kami akan mengerahkan lebih banyak lagi anggota pada saat saat yang menentukan nanti, sehingga DPP PAN bisa melihat aspirasi yang ada saudara saudara kami di Serdang Bedagai, mudah mudahan Ketua Umum kami yang bijaksana saudaraku Zulkifli Hasan bisa menyahuti sebagian besar aspirasi kami di Kabupaten Serdang Bedagai ini, ungkap Sayuti Nur lagi.

( Aripin )

Facebook Comments

Aripin

Kepala Biro Sergai

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH