Safari Dakwah di Polsek Pagedangan Hujan Tak Menyurutkan semangat Jamaah

Safari Dakwah di Polsek Pagedangan Hujan Tak Menyurutkan semangat Jamaah

TANGSEL,Citranewsindonesia–Safari Dakwah Polres Tangerang Selatan yang bertemakan ” Bersama Polri dan Masyarakat,mari Wujudkan Pemilu Damai dan Sejuk dalam dekapan persatuan merah putih ” ini di laksanakan di Polsek Pagedangan. Jalan Raya Pagedangan No.1, Desa Pagedangan Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang,jum’at ( 22/02/2019 )

Terlihat Hadir dalam acara Kapolres Tangerang Selatan AKBP Ferdy Irawan,Wakapolres Tangerang Selatan Kompol Arman,Kasat Sabhara Polres Tangerang Selatan Ii Sutasman, PJU Polres Tangerang selatan,Kapolsek Se-Polres Tangerang Selatan, Danramil Legok Kapten Inf. Dwi Saputro,Plt.Camat Pagedangan Bpk. Drs. H. Ahmad Taufik,Lurah dan Kades se-Kecamatan. Pagedangan,Ketua Mui Kecamatan Pagedangan KH. Romli S.Ag,Tomas dan Toga Kecamatan. Pagedangan,Pemuda Anshor Kecamatan Pagedangan,Organisai Masyarakat  PP dan BPPKB,KSK Polsek Pagedangan

Seperti biasa Safari Dakwah Polres Tangerang Selatan yang selalu dimeriah oleh Pelawak  yang sudah tak asing lagi dikalangan Masyarakat seperti Kiwil, Yadi Sembako Dan Murfi Sembako serta Penceramah Kondang KH. Uyad Al Bantani dan Ustd Adi dan Ustd Alwi yang terkenal dengan sebutan Ustad Kembar dan dihadiri sekitar  1.700 Orang jamaah

Dalam Sambutannya Kapolres Tangerang Selatan AKBP Ferdi Irawan menyampaikan ” Tujuan kita berkumpul disini untuk mempererat ukhuah islamiyah, dengan tausiah dari para ulama kita akan mendapat ilmu dan pengetahuan agama,Kami ucapkan terimakasih atas kehadiran ulama dan tokoh masyarakat ditempat ini,pungkasnya

Kapolres juga mengajak seluruh masyarakat untuk datang pada tanggal 17 april nanti dengan pilihan dari hati nurani, bagi masyarakat harus pandai dan cermat dalam menshare atau membagikan berita yang belum tentu kebenaran nya atau berita hoax, jngan gampang menshare dan mudah terprovokasi

Dalam tahun Politik Jangan sampai karena perbedaan pilihan kita terpecah pelah, dalam agama pun tidak membenarkan kita untuk terpecah belah,Jika kita menerima informasi harap di kroscek terlebih dahulu, kebenaran berita tersebut benar atau hoax, sekarang ini media mudah sekali menyebarkan berita-berita bohong, isu-isu yang mengancam persatuan dan kesatuan bangsa dan negara,tambahnya

BACA JUGA :   Hj.Tina Wiryawati SH Anggota Dewan Provinsi Dapil 13 Laksanakan Reses Di Desa Wonoharjo Pangandaran

Ditempat yang sama Camat Pagedangan Bpk. Drs. H. Ahmad Taufik dalam sambutannya mengatakan “Alhamdulilah malam hari ini kita bisa berkumpul bersama dalam acara safari Dakwah Polres Tangerang Selatan, kita bisa menambah wawasan, pengetahuan dan ilmu agama,demi lancarnya acara kita marilah kita panjatkan doa ayatul fatihah supaya hujan pada malam hari ini segera di redakan, amin ya Allah,katanya

Ahmad Taufik menyerukan pada Masyarakat bahwa Pada tanggal 17 april akan dilaksanakan pilpres dan pileg, tentunya bapak dan ibu sudah paham suasana pemilu ini, oleh karna itu saya menghimbau mari kita sama-sama sukseskan pilpres dan pileg dengan datang ke tps-tps dan jangan sampai termakan isu hoax yang dapat menghancurkan persatuan kita, jangan sampai terganggu dengan berita yg belum tentu kebenaran nya, jika perlu tanyakan langsung kepada polri baik polres maupun polsek dan kepada kami pemerintahan,pungkasnya

Kita telah memasuki tahapan kampanye, kepada masyarakat jangan ada yang terpengaruh oleh berita-berita HOAX. marilah kita jaga persatuan dan kesatuan. supaya negara kita aman dan nyaman, marilah kita menjaga dan POLRI tetap jaya supaya bisa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,tambahnya

Tausiyah Agama Ustad Adi dan Ustad Alwi mengatakan Kita Berkumpul disini mendengarkan Tausiyah  agama, akan menjadi kolase di akhirat nanti, dimana akan di rekam sebagai kebaikan kita, kelak nanti kita dikumpulkan di padang mahsyar, dimana manusia di kumpulkan dan tidak bisa melakukan apapun, kecuali orang-orang  Soleh mereka akan berkumpul bersama baginda Nabi Muhammad SAW, semoga kita menjadi umat nabi Muhammad

BACA JUGA :   Perayaan HUT Tangsel Ke-10 Festival Wayang Golek dan Kulit Digelar

“Persaudaraan dan persatuan umat yang telah dibentuk oleh Nabi kita Muhamad, jangan sampai terpecah belah oleh hal yang sepele, kita umat muslim jangan mempermasalahkan perbedaan, apalagi di Negara kita diikat oleh Bhineka tunggal Ika, sekalipun berbeda-beda tetapi tetap satu

Dalam Riwayat ada pahala yang melebihi ibadah kepda Allah SWT, yaitu apabila menyatukan orang sedang bertengkar, atau dalam perbedaan kita menjadi pendamai diantaranya.

Tadi Kapolres berpesan kalau kita menerima informasi dari media dan kita tidak tau sumbernya jangan mudah menerimanya, dipelajari dulu beritanya ketika informasinya belom jelas cukup sampai di tangan kita saja”

Muhasabah oleh KH. Uyad Al Bantani menyampaikan marilah kita panjatkan puji serta syukur kita kepada Allah SWT yang mana telah memberikan kita barokah melalui hujan pada malam hari ini, kemudian marilah kita berdamai dalam berpolitik, jangan hanya mendengar HOAX kita langsung percaya, mudah-mudahan kedepanya polri tetap jaya dalam mempertahankan persatuan dan kesatuan di negri ini.

Mari kita bersolawat kepada Nabi muhamad SAW, kita agungkan baginda Rosulallah SAW, dan kita doakan orang orang yang telah mendahului kita agar di tempatkan tempat yang layak di sisi Allah, ya Allah ampunilah dosa kami, dosa orang orang sebelum kami, ampuni dosa kedua orang tua kami ya allah, mudahkan lah segala urusan kami, urusan dunia kami, jadikan lah anak anak kami anak yang soleh dan solihah ya Allah, jadikanlah negara kami negara baldatun warahnatun, Engkau lah Sang pengangkat derajat kami, Engkau lah hanya Tuhan yang patut kami sembah.

(nur)

Facebook Comments
NEWS TANGERANG SELATAN TNI DAN POLRI