Dinas Koperasi dan Wartawan Tangsel Agar Bersinergi Dengan Dirikan Koperasi

Dinas Koperasi dan Wartawan Tangsel Agar Bersinergi Dengan Dirikan Koperasi

Tangsel,citranewsindonesia,—
Dinas Koperasi dan UKM Tangsel ajak wartawan mendirikan koperasi untuk
mendorong perkembangan ekonomi bersama dengan masyarakat. Wartawan memiliki
potensi besar ikut ambil bagian dalam pembangunan koperasi.
Kepala
Dinkop ukm Kota Tangerang Selatan Warman Syanudin mengungkapkan komitmen
Pemerintah mengembangkan koperasi di Tangsel sangat tinggi. “Kami ingin awak
media pun turut bersinergi mendirikan koperasi dan melakukan pengembangan UKM
di Tangsel,” katanya dalam Sosialisasi Pengembangan Koperasi-UKM Pada Wartawan,
di Resto Pondok Kemangi, Serpong, Tangsel pada Selasa, 1 November 2016.

Diharapkan
koperasi tidak hanya berdiri secara legalitas tapi jauh dari pada itu untuk
menjalankan tugas-tugas dengan baik. Melakukan administrasi secara rapi dan
tertata, menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) setahun sekali.
“Koperasi
tidak ingin hanya retorika. Tapi bisa berkembang melakukan tugas-tugas wajib
diantaranya RAT. Melakukan koordinasi kepada semua anggota dan pengurus secara
baik,” paparnya.
Dalam
kesempatan itu hadir Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie yang
memberikan pemaparan alasan mengapa diadakannya acara sosialiasi koperasi
kepada wartawan. Pertumbuhan ekonomi di Tangsel sebagian besar dari koperasi.
“Di Tangsel
secara ekonomi kerakyatan tumbuh melalui koperasi sehingga UKM akan menjadi
tumpuan dengan laju pertumbuhan ekonomi sebesar 8,9 persen. 80 persennya
berasal dari sektor swasta seperti koperasi sebagai penyumbang kebutuhan
tersier,” kata Wakil Walikota Benyamin.
Belakangan
ini ekonomi nasional yang melambat dikhawatirkan akan terus berlanjut. Namun
dengan penopang ekonomi secara makro, koperasi yang ada di tengah-tengah
masyarakat mampu bertahan dan tidak terlalu berdampak besar. Justru sebaliknya
mereka turut memberikan stabilitas ekonomi.
“Khawatir
akan berlanjut maka kita perkuat dari koperasi. Tangsel tumbuh bukan dari
industri tapi dari fungsi jasa, pendidikan dan perdagangan. Maka sektor rill
akan tumbuh,” tambahnya.
Secara kuantitas
jumlah koperasi di Tangsel cukup banyak sekitar 400 an, dengan target Walikota
1000 koperasi sebagai Kota Koperasi. Ditinjau dengan kualitas produk-produk
yang dihasilkan memiliki daya saing cukup bagus dibuktikan banyak pameran di
mancanegera UKM Tangsel kerap terlibat.
“Keragaman
produk Tangsel sangat kreatif dan jika kita lihat kualitas, terbukti bisa
bersaing. Pada berbagai kesempatan pameran di mancanegara selalu tampil,” kata
Wakil Benyamin. (Dede Richal)
Facebook Comments
NEWS SERPONG TANGERANG SELATAN