Penghulu Pondok Kresek Ajak PT Pujud Karya Sawit Km 0 Dan PT LTS Perbaikan Jalan Lintas Tanjung Medan 

Penghulu Pondok Kresek Ajak PT Pujud Karya Sawit Km 0 Dan PT LTS Perbaikan Jalan Lintas Tanjung Medan 

ROKAN HILIR, CitraNewsIndonesia.com — Rusaknya Jalan lintas Tanjung Medan mengakibatkan sulitnya masyarakat untuk melakukan aktifitas sehari-hari Penghulu Pondok Kresek Beni Fristiwadi 8bekerja sama dengan PT Karya Sawit Km 0 dan PT LTS melakukan perbaikkan jalan lintas Tanjung Medan,Kecamatan Pujud Kabupaten Rokan Hilir Kamis(4/7/2019)

Hadir dalam perbaikan Jalan lintas Tanjung Medan tersebut Penghulu Pondok Kresek Beni Fristiwadi dan Ketua LPM Pondok Kresek Handri Manurung Serta aparatur pemerintahan desa, sedangkan pengusaha diwakilkan pekerjanya serta Alat Berat untuk perbaikkan jalan yang dimaksud.

Rusaknya jalan yang menghubungkan tiga kecamatan yaitu Kecamatan Bagan Sinembah, Kecamatan Tanjung Medan dan Kecamatan Pujud sudah dialami masyrakat tempatan sejak puluhan tahun yang lalu hingga sekarang namun sampai sekarang instansi yang terkait belum juga mampu untuk mengambil tindakkan agar jalan bisa dibangun Hotmik

BACA JUGA :   SK Petugas Linmas 4 Kecamatan Di Serahkan Asisten I Di Kecamatan Balai Jaya

Diketahui bahwa jalan tersebut adalah merupakan jalan lintas Provinsi yang notabene adalah merupakan tanggung jawab pemerintahan Provinsi,badan jalan tersebut masih murni tanah kuning.

Ironisnya bila di musim penghujan turun masyarakat yang melakukan aktifitas akan kesulitan untuk melintasinya, pasalnya jalan tersebut akan penuh dengan lumpur dan penuh genangan air dikarenakan banyaknya lubang yang berada di  jalan.

Besar harapan masyrakat agar Pemerintah daerah dan Pemerintah Provinsi untuk bisa memperhatikan insfraktrutur yang belum terbangun sebagaimana mestinya padahal hasil pendapatan daerah yang di dapat sudah mencapai puluhan milyar sebagai daerah yang penghasil Perkebunan Kelapa Sawit.

Atas keluh kesah masyrakatnya inilah membuat Penghulu Pondok Kresek Beni Fristiwadi untuk memutar Otak berinisiatif menggandeng pengusaha sekitar untuk peduli pada lingkungannya
Dalam perbaikkan jalan khususnya.

BACA JUGA :   Gedung MTH 27 Akan Segera Dibangun Di Bekas Kantor Dubes Arab Di Jl.Mt Haryono

“Kami disini tidak berharap muluk-muluk kali pada pemerintah,harapan saya dan warga tolong perhatikanlah jalan kami ini Jalan kami ini sudah lama sekali keadaan rusak parah, bila hujan jalanpun tak bisa di lalui, bila musim kemarau kamipun harus ikut berdebu dan menghirup abu dan udara kotor,Kasian anak-anak kecil, “Ucap Kesal Beni.

Sambungnya lagi, “Saya sangat berterima kasih sekali pada perusahaan dan pengusaha PT Pujud Karya Sawit dan PT LTS dan Donatur lainnya yang sudah peduli pada jalan kami, semoga pengusaha dan perusahaan lainnya mampu ikut berkontribusi juga pada jalan kami ini,”Pungkas Beni.

Penulis (Roy Suroyo)

Facebook Comments
NEWS PROV RIAU ROKAN HILIR