Mengantisipasi Keamanan Lingkungan Kecamatan Kramatjati Rutin Siskamling

JakartaTimur,CitranewsIndonesia,– Untuk mengantisipasi
keamanan lingkungan di Kecamatan Kramatjati, Jaktim, Siskamling akan
dihidupkan kembali ditiap-tiap lingkungan Rt/Rw ini adalah instruksi dari
Kemendagri dalam hal ini Camat Kramatjati, Eka Darmawan Minta kepada
seluruh Lurah yang ada di jajajarnya agar rutin memonitor di wilayahnya
masing-masing agar pelaksaan siskamling itu bisa berjalan dengan baik.
Camat
Kramatjati, mengatakan, kalau misalnya Lurah mengunjungi warganya dapat
memotivasi semangat mereka dalam melaksanakan siskamling ditiap-tiap
Rt/Rw itu. Jadi saya minta kepada seluruh lurah yang ada di kecamatan
Kramatjati ini memonitor tiap malam kegiatan siskamling itu.Saya juga
akan ikut monitor kalapangan setiap Jumat malam dan Sabtu malam  melihat
langsung pelaksaan siskamling itu di 7 Kelurahan. Kata Eka Darmawan
kepada CitranewsIndonesia di kantornya. Senin (16/01/2017).
“Siskamling
(ronda malam) itu sangat efektif dalam mengurangi angka kejahatan di
lingkungan itu. Sebab kalau ada di setiap lingkuangan Rt ronda malam,
kalau misalnya ada orang yang ingin melakukan kejahatan pasti mikir
duakali untuk melakukan kejahatan. Jadi, saya kira Siskamling perlu terus
 dilaksanakan karena dengan adanya siskamling membuat keamanan
lingkungan terkendali dan warga Kecamatan Kramaatjati merasa nyaman,” Terang Camat
Eka Darmawan menyatakan, sukses
tidaknya pelaksaan siskamling itu terlihat kepamongan lurah dalam
melakukan koordinasi dengan jajaranya dan juga dengan petugas Babinsa
dan petugas Babinkamtibmas yang ada disetiap kelurahan. Sebab, kalau
Lurah bisa koordinasi dengan semua pihak termasuk dengan pengurus Rt/Rw
saya kira pelaksaan siskamling bisa berjalan dengan lancar katanya.
Ditempat
terpisah Reporter CitranewsIndonesia minta tanggapan salah seorang lurah, yakni
Lurah Dukuh, Nawawi didamping Sekel Dukuh, Nasori mengatakan bahwa
pelaksaan siskamling dilingkungan Keluraahan Dukuh, Kecamatan Kramatjati,
Jaktim ini,berjalan dengan lancar, dengan melakukan koordinasi dengan
semua pihak antara lain,dengan seluruh pengurus Rt/Rw,Babinsadan
Babimkamtibmas, dengan semua ormas dan seluruh kasi dan staf kelurahan
katanya.
Nawawi mengatakan, bahwa diwilayahnya
semua ormas dan pengurus Rt/Rw dan seluruh warganya mendukung pelaksaan
siskamling.Di Kelurahan Dukuh ini jadi semuanya bisa terlaksana dengan lancar paparnya. (Horison P) 
Facebook Comments

YusmanH

UKW 2018

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH