Dinas Koperasi Dan UKM Tangsel Berdayakan Warga Setu Membatik

Dinas Koperasi Dan UKM Tangsel Berdayakan Warga Setu Membatik

Tangsel,Citranewsindonesia– Dinas koperasi Dan UKM Kota tangerang selatan mengadakan latihan membatik bagi warga Setu sejak 26- 28 Maret 2019 jalan H.Ranian 2 RT 09/RW 3 Kelurahan Muncul Kecamatan Setu Kota Tangeran Selatan yang jumlah peserta 55 orang gelombang pertama oleh instruktur ternama Raden Bambang Sumardiyono pemilik Rumah Batik Nakula Sadewa di Sleman Yogyakarta.

Untuk mewujudkan ada kampung Batik di Tangerang Selatan sudah mulai dicanangkan dari tahun 2017 dengan mendirikan koperasi produksi oleh PKK Setu saat itu dan berdirinya rumah batik yang telah berhasil produksi walau dalam jumlah besar namun asli karya tangan warga Setu,jelas Kabid data inofasi dan tehnologi Buldaniridha,AP  kepada Citranews.

Buldaniridha,AP  menambahkan kegiatan ini adalah pemberdayaan masyarakat, ekonomi kreatif dengan harapan warga yang sudah terlatih ini bisa membatik dan terbentuknya kampung batik bila mana warga kota Tangsel baik dari pemerintah maupun swasta membutuhkan batik tak perlu jauh-jauh memesan cukup di Tangsel saja dengan memberdayakan masyarakat targetnya Go Internasional bahwa di setu ada Kampung Batik.

BACA JUGA :   Saya Ingin Berguna Bagi Masyarakat Kata Dede Supratman Calon Legislatif DPRD Pangandaran Dari Partai Gerindra Dapil3

Kami berharap masyarakat Tangsel berdaya saing dan berdaya guna, ekonomi mereka bertambah dan warga sejahtera,hasil karya mereka kedepan akan ditampung dan dijual melalui koperasi rumah batik Setu yang sudah ada saat ini dan bagi masyarakat yang ingin terus mengasah kemampuan membatik Dinas Koperasi dan UKM Tangsel sediakan untuk dipinjamkan seperti kompor dan wajan untuk membatik,jelas Buldaniridha,AP.

Kepala dinas Koperasi dan UKM drg.Dahlia Nadeak mengatakan bahwa membatik di Setu ini adalah berpotensi menghasilkan karya yang bagus dan kemarin jadi juara di hari kopda 2018 yang lalu dan kami terus mendorong agar ekonomi kreatif membatik terus maju dan berharap perkantoran-perkantoran dan sekolah sekolah yang ada di Tangerang Selatan dapat berbelanja disini sesuai surat edaran walikota Hj.Airin Rachmi Diany agar menggunakan produk UKM sehingga produksi batik dirumah batik Setu bisa Kontinu,ekonomi masyarakat bisa meningkat.

BACA JUGA :   1 Muharam, Djanwir Monier Ajak Umat Islam Tingkatkan Keimanan Dan Taqwa

Dan Hasil Membatik diTangsel sudah ada yang di pantenkan desain hasil kreasi warga ada HAKInya  2 yang sudah didaftarkan dan kemungkinan di tahun 2019 ini akan ada lagi desain batik yang akan didaftarkan semua difasilitasi oleh Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangsel.

Dan penutupan  pelatihan membatik di kecamatan setu dilakukan oleh Kadis Koperasi dan UKM Dahlia Nadeak dengan berpesan kepada peserta prestasi yang sudah bapak/ibu goreskan melalui batik hasil karya masing masing berwarna warni keindahannya dan menghasikan desain yang bagus sekali dan menjadi kenagan bila bapak/ibu pakai hasil karya sendiri.

Dan diakhir acara masing masing peserta mendapatkan sertifikat dari Dinas Koperasi dan UKM pertanda mereka sudah mengikuti pelatihan membatik yang diserahkan oleh kepala dinas Koperasi dan UKM didampingi Raden Bambang Sumardiyono sebagai instruktur membatik.

Rep : YusmanH

Facebook Comments
ADVERTORIAL NEWS TANGERANG SELATAN