Pelayanan KB Dilaksanakan Di Halaman Kantor Kecamatan Kramatjati

Jaktim-Citranewsindonesia.com

Pelayanam KB melalui mobil pelayanan tingkat Kecamatan Kramatjati, Jaktim dilaksanakan di halaman kantor kecamatan kramatjati, Rabu(12/2-2020) di hadiri oleh wakil Camat Kramatjati, beserta istrinya kata  Kasatpel PPAPP Kecamatan Kramatjati, S. Nendri Handayani tadi pagi kepada Citranewsindonesia.com usai acara pelayanan KB di ruang kerjanya.

Pada pelayanan KB itu diawali dengan KIE untuk calon akseptor sebagai pengetahuan untuk mengetahui calon akseptor dalam berbagai macam alat kontraseptor dan memilih calon akseptor itu kata S.Nendri Handayani.

BACA JUGA :  HUT TNI Ke-73 Polisi Jalin Sinegritas dan Solidaritas bersama TNI untuk mengamankan Pileg-Pilpres 2019

Untuk pelayanan pemasangan alat kontrasepsi itu kepada warga dari 7 kelurahan yang hadir pada acara ini dilakukan oleh bidan Rosmaida dan Bidan Nuraini jelasnya.

Pelayanan KB melalui Mobil Pelayanan yang dilaksanakan tadi,Rabu(12/2) itu untuk melayani warga dari 7 kelurahan yang ada di kecamatan kramatjati ini ujar S.Nendri Handayani.

Untuk pelayanan  metode jangka panjang (MKJP) IUD berjumlah 19 Implan berjumlah 7.Sedangkan untuk metode pelayanan jangka pendek ( non MKJP) suntik 2, pil 5 dan kondom 5 papar Nendri.

Bagi warga yang melakukan pelayanan untuk IUD dan Implan 7 itu peserta yang berjumlah 26 orang itu tadi mendapat hadiah sembako tetapi bagi warga yang melakukan pelayanan suntik 2, pil 5 dan kondom 5 itu tadi tidak dapat hadiah sembako. Jadi total akseptor dalam pelayanan KB tadi berjumlah 38 akseptor tutur S. Nendri Handayani.( Horison P)

Facebook Comments

Redaksi Citranews

Media Online

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *