Pra-Musrenbang 2026 Digelar di Kelurahan Cawang

JAKTIM || citranewsindonesia.com – Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, menggelar Pra Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Pra-Musrenbang) Tahun 2025 di Aula Lantai 3 Kantor Kelurahan Cawang, Senin (26/1/2026) pagi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Camat Kramat Jati Ali M. Siregar, Lurah Cawang Gia Junian Putra, para pengurus RT dan RW, tokoh masyarakat, serta Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Cawang.

Lurah Cawang Gia Junian Putra menyampaikan bahwa dalam Pra-Musrenbang kali ini terdapat 56 usulan, baik fisik maupun nonfisik, yang berasal dari 12 RW di wilayah Kelurahan Cawang. Usulan tersebut mencakup berbagai kebutuhan masyarakat yang akan dibahas lebih lanjut dalam Musrenbang tingkat kelurahan.

BACA JUGA :  BPBD CILACAP SEGERA BANGUN TEMPAT EVAKUASI KORBAN TSUNAMI

Sementara itu, Wakil Camat Kramat Jati Ali M. Siregar menjelaskan bahwa Musrenbang merupakan forum diskusi dan tanya jawab terkait rencana pembangunan wilayah, termasuk perbaikan sarana lingkungan seperti saluran air, drainase, serta pemeliharaan fasilitas umum yang telah tersedia.

Ia berharap komunikasi antara pengurus RT, RW, LMK, tokoh masyarakat, serta aparatur kelurahan dan kecamatan dapat berjalan dengan baik agar tidak terjadi miskomunikasi dalam proses perencanaan pembangunan.

BACA JUGA :  SMSI Siap Bantu Media Siber Banten Untuk Verifikasi Ke Dewan Pers

“Sinergi dan komunikasi yang lancar sangat penting agar usulan masyarakat dapat tersampaikan dan direalisasikan dengan baik,” ujar Ali M. Siregar.

Gia Junian Putra menambahkan bahwa Pra-Musrenbang ini menjadi tahap awal dalam menyusun rencana pembangunan fisik dan nonfisik demi kemajuan Kelurahan Cawang ke depan.

Adapun Musrenbang Kelurahan Cawang dijadwalkan akan dilaksanakan pada 7 Februari 2026.

#Horison P

Facebook Comments

Redaksi

Media Online

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *