Dalam Rangka Hari Armada Ke-74 Lantamal IX Ambon Gelar Upacara Ziarah Makam Pahlawan

Ambon | Citranewsindonesia–Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) IX Laksamana Pertama (Laksma) TNI Budi Purwanto, S.T., M.M. selaku Inspektur Upacara Pimpin pelaksanaan Upacara Ziarah Makam Pahlawan dalam Rangka Hari Armada ke-74 di Taman Makam Pahlawan Kapaha kota Ambon. Bertindak sebagai Komandan Upacara Mayor Laut (KH) Rein Wilhelm Leimena, upacara ditujukan kepada para Pahlawan dan mengenang perjuangan para Pendahulu Bangsa, Selasa (03/12/2019).

Pelaksanaan Upacara tersebut di awali dengan Penghormatan kepada arwah para Pahlawan dilanjutkan peletakan karangan bunga pada Monumen TMP dan selanjutnya dilaksanakan Tabur Bunga bersama Para Staf Danlantamal IX beserta Pengurus Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada (DJA) III. Dibawah sorotan mentari pagi yang cerah upacara berjalan hikmat dan lancar, dengan tema “Kobarkan Semangat Pantang Menyerah Guna Membangun Negara Tercinta”.

BACA JUGA :  Kapolda Banten Laksanakan Kunjungan Kerja Ke Polsek Panggarangan Dan Polsek Bayah

Kegiatan tersebut sebagai penghormatan kepada para pahlawan yang telah mendarmabaktikan diri mereka dan rela berkorban jiwa raga demi NKRI tercinta. Untuk diketahui, pasukan upacara di TMP tersebut, terdiri dari satu SST Korsik, satu STT Pamen, satu SST Pama, satu SST Bintara Tamtama Lantamal, satu SST Bintara Tamtama Yonmarhanlan IX dan satu SST PNS Lantamal IX serta turut dihadiri para Asisten, kasatker dan para pengurus Korcab IX DJA III.

BACA JUGA :  Dukung Ketahanan Pangan, DKP3 Tangsel Berikan Sosialisasi Pertanian Perkotaan

(DISPEN LANTAMAL IX)

Facebook Comments

Redaksi Citranews

Media Online

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *