Serdang Bedagai, Citranewsindonesia–Masyarakat Desa Tebing Tinggi bersama-sama turun bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar di pinggiran jalan utama dusun I desa Tebing Tinggi,kecamatan Tanjung Beringin,kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara, Jumat(27/9/2019) pagi.
Kegiatan gotong royong warga ini juga di ikuti bersama Muspika Kecamatan Tanjung Beringin,Babinsa,Pol.air,anggota-anggota dari Tagana,anggota-anggota Pemuda Pancasila,ibu-ibu PKK dan perangkat desa Tebing Tinggi.
Program rutin gotong royong ini,sasaran utamanya adalah membersihkan sampah dari tiap-tiap rumah warga yang ada disekitar jalan dusun I, dan membersihkan parit-parit yang tersumbat sampah.Hal ini ini disampaikan Kades Tebing Tinggi M.Nasir kepada awak media ini, dilokasi gotong royong.
Selanjutnya M.Nasir juga menilai positif dengan adanya kegiatan gotong royong tersebut.”Karna disitu ada nilai-nilai kebersamaan,dan menanamkan rasa perduli dengan kebersihan sekitar kita”.
Lebih lanjut M.Nasir juga berharap kepada warga desa Tebing Tinggi agar supaya terus menjaga kebersihan lingkungan, karena dengan lingkungan yang bersih, akan menghindarkan diri kita dari berbagai penyakit.Untuk itu mari kita sama-sama perduli dengan sampah,apa lagi saat sekarang ini musim penghujan perlu kiranya mengantisipasi banjir akibat penumpukan sampah didalam parit,”ungkapnya.
Dari hasil pantuan awak media di lokasi Kepala Desa Tebing Tinggi bersama warga terlihat antusias membersihkan parit-parit yang tersumbat disekitaran dusun I.
( Aripin)