ROKAN HILIR,CitraNewsIndonesia,Bagi kalian yang sering nongkrong di Km 1 Bagan Batu pastilah kenal dengan kakak beradik ini,namanya Susan dan Eva.
Senin (29/10/2018) Simpang Kampit Kepenghuluan Bagan Batu Kota Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir.
Susan sang kakak masih duduk di bangku sekolah kelas 6 sementara adiknya Eva di kelas 4,mereka berdua bersekolah di Mi Irsyadul Islamiyah Km 6 Bagan Batu kedua anak ini pasangan dari J. Sagala dan Erni.
Selepas pulang sekolah mereka berdua membantu orang tuanya mencari nafkah dengan menjajakan daganganya menjual Mie Goreng dan Sate dengan berjalan kaki dari satu tempat ketempat lain tanpa ada rasa malu dan lelah semua itu mereka lakukan dengan lkhlas tanpa paksaan dari orang tuanya, sementara bapak mereka bekerja sebagai Abang Becak.
Susan menjual Mie Gorengnya satu bungkus Rp 3000 dan Satenya Rp 1000 Barang dagangannya dibawa memakai Kating warna hijau,satu hari mereka bisa berpenghasilan Rp 60000 dan pulangnya sehabis mahgrib tapi bila penjualannya sepi mereka harus pulang malam menunggu pelanggan sampai pukul 9 malam di Loket Candra Km 1 Bagan Batu.
Saat di Konfirmasi Reporter citranewsindonesia di Simpang Kampit Susan menuturkan pengen sekali mengenyam pendidikan sampai jadi dokter biar bisa buat orang tua bahagia,sementara Eva adiknya pengen jadi Artis biar banyak duit.
“Susan pengen sekolah jadi Dokter Om, biar bisa buat orang tua bahagia, kalau Eva Pengen jadi Artis biar banyak duit, “Ucap Susan sambil tersenyum malu.
Penulis (Roy Suroyo)