Seluruh Siswa Akan Masuk Pagi Agar Lebih Efektif Dalam Proses Belajar Mengajar

TANGSEL | Citranewsindonesia.com — Ruang kelas yang nyaman merupakan salah satu aspek yang dapat mendukung terciptanya suasana belajar mengajar yang kondusif, karena siswa akan lebih fokus dan berkonsentrasi pada proses belajar mengajar saja tanpa memikirkan hal-hal lain yang berkaitan dengan kondisi ruang kelas. Dengan ruang kelas yang baik dan layak, siswa
menjadi lebih efektif dalam proses belajar mengajar, yang pada akhirnya bisa
memacu siswa untuk berprestasi lebih maksimal.
Sebanyak 300 Siswa-siswi SMP Negeri 15 Tangsel yang terletak di kelurahan Paku Alam Kecamatan Serpong Utara, khususnya kelas 7 pada semester ke 2 akan seluruhnya bersekolah atau masuk pagi sama dengan kelas lain.
Menurut Rinduan Selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Negeri 15 mengatakan Proses kegiatan belajar mengajar SMP Negeri 15 yang berjumlah keseluruhan sebanyak 860 Siswa yang ada akan seluruhnya masuk pagi yang sebelumnya untuk siswa kelas 7 masuk siang kini akan sama dengan kelas lain pada awal semester ke dua mendatang. Ungkapnya Selasa (06/09/2016) kepada citranewsindonesia.com saat diwawancarai diruangannya
Selama ini dengan adanya proses pembangunan tambah ruang kelas yang dilakukan oleh Dinas Tata Kota Tangsel kami anggap tidak mengganggu kegiatan mengajar bahkan kami sangat memerasa terbantu dalam proses pembelajaran kedepan dengan adanya ruangan baru,Sekitar 300 siswa kelas 7 akan ditempatkan dikelas baru dengan 2 lantai sebanyak 6 ruangan. ujarnya

 

“Dan saya berharap kepada para siswa-siswi SMP
Negeri 15 khususnya kelas 7 Yang selama ini bersekolah atau masuk siang dapat
menyesuaikan diri untuk dapat menggunakan dan mempunyai dampak pemikiran segar
mulai dari siswa dan gurunya dibandingkan dengan belajar pada siang hari”.
BACA JUGA :  KPUD Tangsel Gelar Simulasi Pengumutan Suara Dengan Protokol Kesehatan
Selain itu juga selama SMP Negeri 15 berdiri sejak
tahun 2006 lalu hingga saat ini banyak prestasi yang patut dibanggakan mulai
dari Marawis hingga Futsal semua pelajaran Ekstrakulikuler yang ada disekolah para siswa hamper seluruhnya dapat
berprestasi salah satunya yang terbaru mendapatkan juara 2 pada ajang
perlombaan pencak silat tingkat Kota Tangerang Selatan beberapa hari lalu.
 
Dengan adanya kegaiatan tersebut seluruhnya siswa dapat
tersalurkan mulai dari hobi dan bakat mereka. Selain itu saya juga berharap
kepada para siswa dapat selalu berkembang dengan bakatnya sehingga dapat
berguna bagi sekolah atau lingkungan masyarakat umum. Pungkasnya (Dede Richal)
Facebook Comments

Redaksi Citranews

Media Online

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *