Koramil O8 Pamulang Pantau Perayaan Natal Wilayah Pamulang

Tangsel | Citranews.co.id — Koramil 08 /Pamulang melakukan kegiatan pemantauan dan pengamanan di beberapa gereja di wilayah hukum Pamulang (24/4)  pada hari perayaan natal tahun 2024.

” Dalam rangka hari natal, kami melakukan pengamanan ke beberapa gereja, seperti di sini gereja Katolik Pamulang Santo Barnabas di Jalan Salam No 3 Pondok Cabe Udik  Pamulang Tangerang Selatan.

” Dan ada juga gereja  lain yang merayakan natal seperti di pamulang barat yang di pantau  Jelasnya Danramil 08/ Pamulang Mayor Chb,Sutisna.

“Dengan harapan kami dari  koramil 08 pamulang lakukan monitor wilayah  dapat membantu keamanan dan mencegah terjadinya hal hal yang tidak di inginkan” Harapnya

BACA JUGA :  Bencana Banjir Dan Tanah Longsor Di Nias Barat, Ditetapkan Sebagai Bencana Daerah

Lurah pondok cabe Udik , Abdul Malik menjelaskan apa yang di lakukan dari kelurahan adalah sebagai pemantauan, pengamanan dalam perayaan nataru 2025.

“Kita pastinya melakukan pemantauan dalam perayaan natal dan tahun baru, sekarang alhamdulilah semakin banyak yang menjaga untuk sinergi  tentunya kita saling support dalam kegiatan ini, agar terlaksana dengan lancar dan tidak ada kendala” ungkapnya Abdul Malik

Ia juga memberikan harapan agar semuanya sejahtera, dalam perayaan natal tahun 2024 ini, warganya pun lebih sejahtera dan lebih mendapatkan keberkahan, Jelas Lurah Abdul Malik

Romo Petrus Cipto Nugroho Pimpinan Gereja Katolik Pamulang Santo Barnabas mengungkapkan dirinya sangat merasa senang dan bersyukur mendapatkan perhatian dari pemerintah  Tangsel khususnya pamulang , membuat suasana natal tahun 2024 nyaman dan tenang.

BACA JUGA :  Dinkes Tangsel Gelar Tes Kebugaran Calon Jamaah Haji Tahap Kedua

” Tentunya saya merasa senang dan bersyukur mendapatkan perhatian dari pemerintah, dan aparat setempat dalam perayaan natal tahun ini, sehingga membuat perayaan tahun ini kami dalam perasaan nyaman dan tenang berkat dukungan mereka semua”ungkapnya Romo Petrus Kepada Wartawan.

Yusman

Facebook Comments

Redaksi Citranews

Media Online

Mungkin Anda Menyukai