Sumatera Utara Siap Jadi Tuan Rumah Hari Pers Nasional

Sumatera Utara Siap Jadi Tuan Rumah Hari Pers Nasional

MEDAN,CITRANEWSINDONESIA – Gubernur Sumatera Utara H T Erry Nuradi mendukung penuh
usulan pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2018 diadakan di Sumatera
Utara. Penyelenggaraan event berkelas nasional menurut gubernur menjadi
strategi promosi daerah yang efektif.
“Insya Allah Sumut siap
menjadi tuan rumah penyelenggaraan Hari Pers Nasional tahun 2018.
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara akan mendukung penuh upaya untuk
itu,” kata Erry saat menerima audiensi Persatuan Wartawan Indonesia
(PWI) Sumatera Utara di Kantor Gubsu, Senin (16/1). 
Hadir Ketua
PWI Sumut Hermansyah, SE, Wakil Ketua Bidang Organisasi Khairul Muslim,
Sekretaris Edu Thahir dan Wakil Ketua Bidang Antar Lembaga H Agus Lubis.
Sementara itu Gubsu didampingi oleh Kepala Dinas Kominfo H M Fitriyus,
Plt Kepala Biro Humas dan Keprotokolan Ilyas Sitorus dan  Kabag Humas
Indah Dwi Kumala. 
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mendukung
penuh usulan PWI agar Sumut menjadi tuan rumah penyelenggaraan HPN 2018.
Sebagaimana diketahui, HPN dilaksanakan setiap tahun dan selalu
dihadiri Presiden RI. Untuk tahun 2016, HPN dilaksanakan di Kota Ambon
pada tanggal 9 Februari yang akan dihadiri oleh Presiden RI Joko
Widodo. 
Erry menilai Pemprov Sumut sedang giat-giatnya menjadi
tuan rumah berbagai event nasional. Tidak saja mendongkrak perekonomian
daerah, penyelenggaraan event skala besar di Sumut diharapkan menjadi
promosi efektif bagi daerah.
“Kita ingin citra negatif Sumut
berubah menjadi citra positif, salah satu caranya adalah dengan menjadi
penyelenggara event berkelas nasional,” ujarnya.
Sumut misalnya
berhasil terpilih sebagai penyelenggara MTQ Nasional 2018. Agar dapat
terpilih sebagai penyelenggara HPN, Gubsu meminta PWI mempersiapkan
informasi penunjang tentang fasilitas infrastruktur di Sumatera Utara.
  Karena menurut dia, Sumut merupakan salah satu tujuan wisata Meeting,
Incentive, Convention  and Exhibition (MICE) dengan dukungan fasilitas
airport yang terbaik, pelabuhan laut terbaik, dan fasilitas hotel yang
lengkap serta objhek wisata yang menarik.
Ketua PWI Sumut
Hermansyah mengatakan pihaknya akan berjuang menjadikan Sumut sebagai
tuan rumah HPN 2018. Pengusulan dilaksanakan pada penyelenggaraan HPN
2017 pada 9 Februari mendatang di Ambon. “Kami membutuhkan dukungan
berupa surat rekomendasi dari Gubsu dan DPRD Sumut,” kata Hermansyah.
Hermansyah
yakin Sumut bisa terpilih sebagai penyelenggara HPN berikutnya
mengingat HPN terakhir di Sumut diselenggarakan pada tahun 1994 pada era
Presiden Soeharto. “Ada tiga provinsi yang berminat ikut serta bursa
pencalonan, kita akan bersaing dengan Sumatera Barat dan Lampung,” kata
Hermansyah.
Sumber :Humas Pemprov 
Facebook Comments
NASIONAL NEWS SUMATERA